PENDAFTARAN CALON PENERIMA BEASISWA TAHUN 2019
Universitas Negeri Malang memberi kesempatan kepada mahasiswa SI dan Diploma untuk mendaftar sebagai Calon Penerima beasiswa tahun 2019 dengan ketentuan sebagai berikut:
Persyaratan Pendaftaran:
- Warga Negara Indonesia (WNI).
- Terdaftar sebagai mahasiswa Universitas Negeri Malang dan tidak sedang cuti kuliah.
- Sedang mengikuti perkuliahan minimal Semester II, maksimal Semester VI (bagi Program SI) atau maksimal semester IV (bagi Program Diploma).
- Indeks Prestasi (IP)/ Indeks Prestasi kumulatif (IPK) minimal 3.00.
- Tidak berstatus sebagai calon/penerima beasiswa dari instansi lain.
- Bersedia aktif dalam pengembangan penalaran/karya ilmiah.
- Tidak Berstatus Sebagai Aparatur Sipil Negara maupun swasta.
- Bersedia mematuhi segala ketentuan yang berlaku bagi penerima beasiswa.
- Menyerahkan masing-masing rangkap 1 (satu) terdiri dari:
a. Fotokopi Kartu Mahasiswa (KM); /
b. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP);
c. Fotokopi Kartu Keluarga (KK);
d. Fotokopi Kartu Hasil Studi (KHS) yang telah diperoleh tanpa legalisasi;
e. Fotokopi Bukti Pembayaran UKT terakhir;
f. Fotokopi Sertifikat PKPT/ PKKMB;
g. Fotokopi Surat Keterangan prestasi pada kegiatan Akademis maupun non akademis;
h. Surat Keterangan penghasilan orang tua/wali yang disahkan pejabat berwenang minimal Kepala Desa/ Lurah (asli) tahun 2019;
i. Surat Keterangan berstastus Belum Menikah yang disahkan pejabat berwenang minimal Kepala Desa/ Lurah (asli) tahun 2019.
Map warna: Merah : FIP, FPPSi; Hijau : FE, FIS; Kuning : FS, FIK; Biru : FMIPA, FT
Jadwal Pendaftaran:
TANGGAL | KEGIATAN |
16 Januari s.d 22 Februari 2019 | Pendaftaran online melalui laman www.beasiswa.um.ac.id |
19—28 Februari 2019
.(jam 08.00—15.00 WIB) |
Pengembalian/penyerahan formulir pendaftaran beserta lampirannya di Subag Pelayanan Kesma, Bagian Kemahasiswaan Gedung Graha Rektorat Lantai 2 |
- Berkas Pendaftaran yang tidak lengkap dan/atau tidak benar dinyatakan tidak lolos seleksi.
- Penetapan waktu, jumlah mahasiswa dan jenis beasiswa akan disesuaikan dengan ketentuan alokasi beasiswa yang disediakan oleh lembaga pemberi beasiswa.
- Bagi Mahasiswa yang lolos seleksi dan dinyatakan sebagai Calon penerima beasiswa diwajibkan membuat Program Kreativitas Mahasiswa (PKM).
File dapat didownload Pendaftaran Calon Penerima Beasiswa Tahun 2019
Editor : Johan Iriawan Akbar
WhatsApp Admin FT : http://bit.ly/adminFTUM